Pada zaman sekarang dengan perkembangan teknologi yang sangat pesat, tentu saja banyak orang yang sudah tidak asing lagi dengan permainan online. Anak-anak hingga orang dewasa banyak yang menggemari permainan online tersebut, hal tersebut dikarenakan permainan online lebih mudah dan sederhana daripada bermain permainan tradisional, bermain permainan online cukup dengan menggunakan handphone atau console dan jaringan internet, orang sudah bisa memainkan nya tanpa ada batasan waktu. Namun sebenarnya banyak orang tua yang tidak terlalu senang jika anak mereka bermain permainan online dengan sering sehingga lupa waktu, ada banyak orang juga yang menganggap bahwa bermain permainan online dengan sering merupakan kegiatan yang tidak berguna dan hanya membuang-buang uang dan waktu saja. Para orang tua lebih senang jika anak mereka bermain diluar rumah dengan aktivitas fisik, dan hal tersebut merupakan hal yang baik. Namun apakah Anda tahu, jika hanya dengan bermain permainan online tersebut, ada banyak keuntungan yang bisa didapatkan oleh para pemain permainan tersebut. Apa saja keuntungan tersebut?

Ternyata dengan bermain permainan online, kita bisa mendapatkan beberapa keuntungan berupa uang hingga bisa mengharumkan nama bangsa.

Permainan online pada beberapa tahun terakhir sudah menjadi sebuah cabang olahraga di beberapa perlombaan resmi, permainan online tersebut termasuk kedalam cabang olahraga E-Sport atau electronic sport. Dan para pemainnya sudah disebut sebagai atlet.

Ada beberapa contoh tim e-sport yang sudah membuat harum nama bangsa Indonesia, yaitu Evos Esport dan Bigetron Esport. Kedua tim tersebut merupakan tim e-sport yang berasal dari Indonesia, keduanya telah mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia dengan menjuarai perlombaan tingkat dunia.

Tidak hanya itu, atlet-atlet e-sport atau professional player tersebut memiliki penghasilan yang tidak main-main, mulai dari jutaan hingga puluhan juta rupiah.

Itulah beberapa keuntungan yang bisa didapatkan dengan bermain permainan online.

Sekarang bagaimana menurut Anda, apakah Anda akan melarang atau akan mengizinkan anak-anak Anda untuk bermain permainan online?