Trend make up yang terjadi saat ini membuat para wanita Indonesia nekat untuk membeli dan memakai make up palsu tanpa memikirkan kalau make up palsu tersebut bisa saja menyebabkan kanker.

Setiap wanita pasti pernah menggunakan make up, karena make up adalah salah satu kebutuhan penting bagi para wanita untuk mempercantik dirinya. Make up yang dipakai oleh wanita Indonesia terdiri dari drugstore make up dengan harga yang lebih terjangkau dan mudah didapatkan serta high end make up dengan harga yang lebih mahal dan hanya bisa didapatkan di mall-mall kota besar.

Beberapa orang mungkin mampu membeli high end makeup dengan harga yang mahal, tetapi ada juga yang belum mampu untuk membelinya. Lalu apa jadinya jika wanita Indonesia tidak mau kalah dengan teman-temannya yang memiliki high end makeup ? pastinya mereka akan mencari cara untuk memiliki produk tesebut dengan harga yang jauh lebih murah dibanding yang seharusnya. Permasalahannya, kebanyakan make up high end yang kita temui dipasaran baik offline maupun online belum tentu original apalagi dengan harga yang sangat murah. Bahkan banyak dari produk-produk tersebut yang merupakan make up palsu alias KW.

Make up palsu bukanlah suatu hal yang baru di Indonesia, tetapi kesadaran akan bahaya dari komposisi yang dimiliki make up palsu masih sangat kurang diperhatikan. Berikut saya uraikan komposisi yang terdapat didalam make up palsu beserta dampaknya :

Komposisi make up palsu

  1. Merkuri

Merkuri biasa dimanfaatkan sebagai bahan pemutih yang terdapat didalam sabun, krim wajah, dan krim perawatan kulit. Walaupun penggunaan merkuri dalam kosmetik sudah dilarang oleh pemerintah, tetapi oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab tetap saja menggunakan produk ini di dalam produk make up.

Penggunaan merkuri sangat berbahaya bagiĀ  kulit karena bahan kimia ini sangat mudah terserap ke kulit dan memasuki aliran darah. Penggunaan merkuri juga membuat lapisan kulit semakin tipis dan dapat menyebabkan kerusakan pada ginjal, saluran pencernaan, menyebabkan keracunan, dan bahkan dapat meningkatkan resiko terkena kanker kulit.

  1. Rhodamin B

Rhodamin B adalah zat sintesis berbentuk serbuk kristal yang biasa digunakan untuk mewarnai kertas dan produk tekstil. Rhodamin B juga sangat sering dijadikan bahan untuk membuat makeup palsu terutama lipstik palsu. Padahal kita sering dengan tidak sengaja menelan produk lipstik yang kita gunakan.

Rhodamin B memiliki dampak yang sangat bahaya jika masuk kedalam organ tubuh kita. Zat sintesis ini dapat menyebabkan bibir bengkak yang dapat dirasakan secara langsung bagi yang memiliki alergi dan menghambat proses dari sintesis protein non-spesifik yang dapat mengurangi kandungan kolagen dari lapisan sel fibroblast pada bibir kita. Selain itu zat rhodamin B juga dapat menyebabkan iritasi saluran pernafasan, kulit, mata, pencernaan, dan keracunan. Kadar dari rhodamin B yang tinggi dapat menyebabkan penyakit liver dan bahkan yang paling parah dapat menyebabkan kanker hati.

  1. Asam retinoat

Asam retinoat adalah retinoat turunan vitamin A dalam bentuk asam yang dibentuk dari all trans retinol atau retinoid dalam bentuk alkohol. Sebenarnya asam retinoat awalnya merupakan vitamin untuk membantu penyembuhan jerawat, menghilangkan bekas jerawat, menutup pori-pori, dan meningkatkan kolagen untuk menghilangkan garis tanda penuaan. Tetapi, vitamin ini memiliki dosis yang sangat kuat sehingga saat ini penggunaanya sudah dilarang oleh BPOM dan hanya bisa diberikan melalui resep dokter saja.

Efek yang dapat ditimbulkan oleh asam retinoat ini adalah peradangan pada kulit, rasa panas, menyengat, kemerahan, dan bahkan pengerasan kulit. Lebih parahnya, asam retinoad dapat menyebabkan kanker dan kecacatan janin pada ibu hamil, seperti kecacatan langit-langit mulut, bibir sumbing, celah kelopak mata menyatu, dan berbagai kecacatan lainnya.

Make up palsu sangat berbahaya untuk kesehatan kita. Jangan sampai yang awalnya ingin tampil cantik malah jadi menerima penyakit-penyakit diatas karena kurangnya kesadaran kita akan bahaya make up palsu. Mari kita lebih berhati-hati dalam memilih make up dan jangan memaksakan diri untuk mengikuti trend yang ada jika kita belum sanggup memenuhinya. Daripada memaksakan diri, Kita lebih baik membeli drugstore make up dengan harga yang lebih terjangkau dengan kualitas yang baik juga.