Toyota Yaris 2006-2013
Yaris, ya siapa yang tidak tahu mobil ini, mobil yang sudah melenggang di jalanan nusantara selama kurang lebih 7 tahun. Yaris yang berkode chasis NCP91 ini adalah generasi ke-2 dalam pasar global dan generasi ke-1 dalam pasar Indonesia dengan jantung pacu mesin 1NZFE yang sudah terbukti sangat efisien dan reliable karna mesin ini juga digunakan oleh sodaranya yaitu Toyota limo yang kerap digunakan untuk armada taxi dimana kilometer nya sudah seperti keliling dunia berkali-berkali. Yaris cukup digemari pada masanya terutama golongan anak muda dan wanita hal ini disebabkan oleh harganya yang tergolong cukup murah pada saat itu serta banyak nya tempat penyimpanan dan irit nya bahan bakar , sebagai contoh tempat untuk menyimpan gelas minuman saja terdapat 7 ditambah kompartmen tertutup di kabin depan terdapat tiga buah dimana hal ini tidak di dapatkan oleh rival terberat nya yaitu honda jazz. Namun yaris juga memiliki beberapa kekurangan disbanding rival-rival sekelasnya yaitu kabin nya yang sempit serta kualitas interior dan tenaga yang biasa saja.
Sedikit sejarah tentang 1NZFE yap mesin yang sudah diciptakan Toyota sejak tahun 1997 ini terbukti cukup reliable dan kencang untuk ukuran mesin kecil serta derungan khas mesin Toyota taun 90an tapi jangan bayangkan raungan merdu dari mesin legendaris toyota 4AGE tentunya walaupun sama-sama 4 silinder tapi tujuan nya beda 1NZFE untuk ke ekonomisan berkendara sedangkan 4AGE adalah mesin yang tujuan nya untuk performa dengan kompresi padat. Namun jangan bersedih dulu karna ini mesin ekonomis, justru karna ke ekonomisan dan kesederhanaan mesin inilah membuat mesin ini menjadi bullet-proof. Mesin ini pun masih digunakan sama yaris terbaru dan bahkan ikut dalam kejuaran balap turing atau biasa kita sebut issom melawan mesin L15A buatan honda sebelum akhirnya disuntik mati dan digantikan mesin baru yang berkode 2NR dimana mesin ini dugunakan pada Toyota yaris generasi terbaru yang facelifted. Mesin ini jauh lebih ekonomis dan canggih dibanding pendahulunya namun buat kita seorang enthusiast sedikit kecewa dengan mesin ini karena tenaga nya turun dari yang tadinya 110HP menjadi 107HP dan juga tidak adanya lagi derungan mesin khas Toyota 90an.
Kembali lagi ke yaris, yaris generasi ini mengalami 3 kali pembaharuan atau Bahasa bule nya facelifted. Yaris pre-facelifted 2006-2007 memiliki 3 tipe yaitu e,s dan s limited perbedaanya cukup signifikan dari segi fitur seperti belum adanya abs, ebd, ba dan rem cakram depan belakang pada yaris tipe e sedangkan pada yaris tipe s dan s limited yang membedakan hanya transmisi manual dan automatic. Pada tahun 2007 yaris mendapatkan sedikit improvement yaitu bentuk grill depan nya yang berubah sedikit namun masih dengan pilihan trim yang sama. Barulah pada tahun 2009 yaris mengalami perubahan yang cukup major meliputi bumper depan, belakang grill serta lampu belakang yang sebelumnya menggunakan bohlam led menjadi bohlam biasa. Pada masa ini juga ada penambahan trim level yaitu tipe j dan trd sportivo, dimana tipe j sebagai tipe yang paling ekonomis sedangkan tipe trd sportivo menjadi tipe yang lebih sporty dimana ada perubahan dalam sektor suspensi dan knalpot yang dua2 nya merupakan produk TRD. Pada facelifted terakhir yaitu tahun 2012-2014 toyota yaris mendapatkan perubahan yang cukup signifikan meliputi bumper, lampu, dan bodykit perubahan ini cukup membuat yaris tampak lebih segar di akhir hayatnya. Terutama pada lampu belakang yang berubah menjadi ala-ala “vitz” (yaris jepang) dengan bohlam led yang melingkar. Pada masa akhirnya bisa dibilang penjualan yaris cukup sukses untuk kelasnya walaupun umur nya sudah uzur hal ini disebabkan oleh desain yaris yang unik dan brand besar Toyota sehingga tetap banyak pembeli walaupun mobil ini sudah cukup tua.
2018, apakah masih layak meminang yaris generasi NCP91? Jawaban nya relatif tapi menurut pendapat saya sangat layak karna yaris generasi ini memiliki desain yang iconic serta yaris yang dijual di Indonesia pada saat ini adalah yaris buatan Thailand bukan jepang sehingga bahasa desain nya sangat berbeda jadi yaris generasi yang lama tidak terlihat terlalu tua. Berbicara soal harga yaris generasi ini masih cukup stabil dikisaran 90-160 jt-an tergantung pilihan trim dan tahun pembuatan. Perawatan mobil ini juga terbilang ekonomis paling hanya di bagian kaki-kaki yang memang sudah termakan usia tapi untuk urusan mesin no doubt ini salah satu mesin paling badak yang pernah dibuat Toyota. Starter- isi bensin- jalan yap, ini adalah penggambaran seberapa badak nya mesin ini mau di abuse bagaimana pun mesin ini tidak akan rontok mungkin ini kelebihan dari blok mesin yang masih menggunakan besi cor bukan dengan proses die cast jadi lebih kuat walaupun mesin lebih berat. Secara fitur untuk ahun sekarang mobil ini juga tidak terlalu ketinggalan, tentu nya tergantung trim yang kita pilih. Untuk trim teratas fitur yang disematkan cukup untuk jaman sekarang dan mutakhir pada masanya seperti start/stop engine, keyless entry, dual airbags dll
Kesimpulanya adalah yaris generasi pertama dalam pasar Indonesia ini adalah produk yang sangat menarik bahkan harga bekasnya pun stabil ini bukti bahwa yaris generasi ini masih sangat diminati sama konsumen di Indonesia karena factor-faktor yang sudah saya jelaskan tadi.
Comments :