Istilah dan Singkatan dalam Perkuliahan yang Perlu Kamu Ketahui!
Memasuki dunia perkuliahan, pastinya akan banyak hal baru yang kamu temui. Teman baru, sistem belajar yang baru, lingkungan yang baru, dan kegiatan-kegiatan baru yang mungkin belum pernah kamu coba di sekolah. Eh, tapi kok banyak banget kata baru yang belum pernah kita dengar sebelumnya?
“Udah daftar KRS belum?”
“IPK kamu berapa?”
Lalu hening…
Banyak dari istilah yang digunakan di dunia perkuliahan memang khusus digunakan atas tujuan tersebut, karena jika baru pertama mendengarnya, tidak jarang istilah dan singkatan tersebut kerap membuat kita bingung. But fear not my fellow university student, for JuKo is here to help you out with some of the acronym!
KRS: Kartu Rencana Studi, sebuah formulir yang umumnya diisi secara online untuk mendaftar mata kuliah apa saja yang akan diambil di semester depan.
SKS: Satuan Kredit Semester, yang menunjukkan bobot sebuah mata kuliah. Sebuah mata kuliah dengan SKS yang lebih tinggi akan mempunyai bobot yang lebih besar secara nilai maupun jam pelajaran yang lebih umumnya lebih panjang.
IP: Indeks Prestasi, yang mudahnya adalah nilai pada semester yang sedang kamu ikuti. Berikut adalah rumusnya, IP = (Jumlah (SKS x POIN)) / (Jumlah SKS).
Jadi misalkan kamu mempunyai 2 mata kuliah dengan nilai A (yang berarti 4, B berarti 3, dan seterusnya) dan memiliki bobot 4 SKS, maka perhitungannya adalah:
(16+16) / 8 = 4.
IPK: Indeks Prestasi Kumulatif, adalah nilai akumulatif dari IP mu setiap semester. Jadi misalnya selama tiga semester IP mu adalah 3.4, 3.5, dan 4, maka 10.9 / 3 = 3.63
UKM: Unit Kegiatan Mahasiswa adalah sebuah kegiatan ekstrakurikuler di kampus yang memiliki sistem organisasi.
HMJ: Himpunan Mahasiswa Jurusan, yaitu organisasi mahasiswa yang disesuaikan dengan setiap jurusan yang diikuti.
Semester Pendek: Kerap disingkat sebagai SP, semester pendek adalah waktu tambahan belajar opsional yang berada di antara semester ganjil dan genap. Pada kurun waktu ini, kamu bisa mengambil kembali mata kuliahmu yang lalu belum lulus ataupun belum memuaskan nilai.
Program 3+1: Nah, kalau yang ini adalah program yang hanya ada Binus University dan merupakan salah satu program unggulan yang seru karena disini kamu bisa berhadapan dan terjun langsung dengan pelaku industri dan masyarakat.
Program ini berlangsung selama satu tahun dan mempunyai, wait for it, 5 jalur yang bisa kamu pilih! Mulai dari bekerja praktek langsung di sebuah perusahaan, studi ke luar negeri, atau bahkan membuat usahamu sendiri, the choice is in your hand.
By: Yonathan
Comments :