Memiliki kegiatan di kampus telah menjadi rutinitas para mahasiswa pada umumnya, mereka harus mengikuti mata kuliah sesuai jadwal yang telah di tentukan oleh kampus. Dari pagi sampai sore mahasiswa menghabiskan waktunya di kampus, tak jarang dari mereka yang menjadi mahasiswa kuliah-pulang atau yang biasa disebut ‘Kupu-kupu’. Hal ini tentu membuat mahasiswa jadi kurang bersosialisasi, hanya berteman dengan teman sekelasnya dan sulit untuk membangun relasi dengan orang-orang sekitar. Kita mendapatkan ilmu juga tidak hanya melalui pelajaran yang disampaikan di kelas, banyak ilmu-ilmu lainnya yang bisa kita dapatkan dari bersosialisasi dengan sekitar. Dampak yang diakibatkan tidak hanya berpengaruh pada masa kuliah mahasiswa saja, akan tetapi akan berpengaruh pada saat para mahasiswa tersebut beranjak ke dunia kerja.

 

Mahasiswa kupu-kupu juga dapat kita temui di kampus kita tercinta, yaitu Binus University. Banyak sekali mahasiswa yang lebih memilih untuk pulang dari pada menghabiskan waktunya di kampus. Para mahasiswa tidak mengetahui pentingnya memiliki kegiatan lain di kampus selain belajar. Salah satu kegiatan yang pastinya dilakukan oleh mahasiswa di kampus selain belajar tentunya adalah mengerjakan tugas. Mahasiswa mana yang tidak dibuat pusing oleh tugas setiap harinya? Mereka rela tidak tidur berhari-hari untuk menyelesaikan tugas yang diberikan oleh dosen, tidak memikirkan kesehatan tubuh mereka yang seharusnya juga mereka ‘pusing’-kan.

 

Apakah kamu tahu bahwa mengerjakan tugas tidak lah seberat yang kamu kira, banyak cara yang bisa dilakukan agar mengerjakan tugas bisa jadi lebih santai dan menyanangkan. Binus memiliki perpustakaan yang nyaman untuk mahasiswanya, ini adalah salah satu fasilitas yang sangat menguntungkan bagi para mahasiswa. Dengan adanya perpustakaan, mahasiswa tidak perlu pergi ke café untuk mengerjakan tugas dan akhirnya harus mengeluarkan uang lagi. Jika ingin mengerjakan tugas lebih serius dan private, mahasiswa dapat meminjam discussion room untuk mengerjakan tugas, tapi mengerjakan tugas sendirian di discussion room juga engga asik loh guys! Kamu bisa mengajak tiga sampai empat teman kamu untuk ikut bergabung mengerjakan tugas bersama di discussion room, karena tempat ini memiliki ruangan yang cukup untuk menampung sekitar lima orang, disediakan colokan listrik juga jika kamu membawa peralatan elektronik seperti laptop yang perlu di colokkan. Bagi kamu yang ingin mengerjakan tugas kelompok bisa sekali menggunakan discussion room sebagai tempat untuk menyelesaikan tugas.

 

Dengan mengerjakan tugas bersama teman-teman, semangat dari diri kamu akan bertambah karena termotivasi oleh teman. Selain itu, mengerjakan tugas juga bisa jadi menyenangkan karena jika bersama teman kamu bisa sambil mengobrol dan bercanda sehingga suasana yang tercipta tidak tegang. Keberadaan teman juga dapat membantu kamu dalam mengerjakan tugas-tugas yang sulit, kamu jadi tidak terlalu stress kemudian bisa berdiskusi dan bertukar pilkiran dengan teman-teman yang pastinya akan sangat membantu kita dalam mengerjakan tugas. Melakukan kegiatan bersama teman-teman sebenarnya dapat meningkatkan jiwa sosialitas kamu, kamu akan lebih terbuka dengan hal-hal baru dan memiliki pikiran yang terbuka. Disarankan jika kamu memiliki tugas, kerjakanlah bersama teman-temanmu. Dengan kamu mengerjakan tugas bersama teman-teman, kamu akan mulai bersosialisasi dengan orang lain dan menurunkan kadar stress dari dalam diri kamu karena ada teman-teman yang bisa membuat kamu jadi lebih enjoy dalam mengerjakan tugas-tugas yang diberikan oleh sang dosen. Selain itu, dengan mengerjakan tugas bersama-sama kamu tidak akan dikira jomblo oleh orang-orang karena sendirian!

 

Selain mengerjakan tugas, kamu juga bisa mengikuti acara-acara yang dilaksanakan oleh kampus. Binus sering mengadakan acara setiap minggunya, acara tersebut bisa dalam bentuk seminar maupun acara-acara sosial lainnya. Mengikuti seminar bisa menjadi kegiatan yang kamu lakukan dikampus selain belajar. Banyak sekali seminar dengan berbagai topik yang menarik, biasanya Binus mengadakan seminar sesuai dengan topik-topik yang sedang dibicarakan oleh para mahasiswa. Akan tetapi tidak hanya seminar yang di adakan oleh Binus, terkadang Binus suka membuat bazaar yang diisi oleh mahasiswa-mahasiswanya, tentunya kamu bisa bergabung di bazaar tersebut untuk mengasah keterampilan kamu dalam membuat usaha dan menambah pengalaman.

 

Mengikuti acara kampus seperti seminar tentunya memberikan banyak sekali keuntungan. Seminar yang diadakan membahas topik-topik terkini yang sangat bermanfaat bagi mahasiswa. Dengan mengikuti seminar pastinya akan menambah wawasan kamu, setiap seminar pastinya akan mengundang pembicara atau orang yang ahli mengenai topik yang akan disampaikan, pembicara yang dihadirkan pada seminar pastinya adalah orang hebat, jadi dengan mengikuti seminar kamu juga jadi punya kesempatan untuk bertemu dengan tokoh-tokoh hebat. Tokoh-tokoh hebat yang didatangkan dalam seminar adalah ahli dalam bidangnya, ilmu yang disampaikanpun pasti akan berguna untuk mahasiswa baik di masa sekarang maupun di masa depan. Selama mengikuti seminar, kamu juga akan bertemu dengan orang banyak yang mengikuti seminar tersebut, hal ini bisa membantumu untuk menambah relasi loh! Semakin banyak relasi akan semakin mempermudah kamu di masa depan saat kamu membutuhkan pekerjaan, kamu bisa meminta bantuan kepada relasimu.

 

Selain mendapat relasi, dengan mengikuti seminar kamu juga bisa melatih mental kamu. Ada orang yang akan canggung ketika bertemu dengan orang-orang baru ataupun orang banyak. Hal ini dapat mempengaruhi kamu dalam menjalin hubungan atau relasi dengan orang-orang baru, kamu pasti akan mengalami banyak kesulitan jika kamu bersikap canggung saat bertemu orang banyak. Dengan mengikuti seminar, bisa menjadi tempat kamu untuk berlatih meningkatkan mental kamu saat berada di tengah-tengah orang banyak. Berlatih meningkatkan mental bisa dilakukan dengan melatih diri berinteraksi dengan orang banyak, dalam seminar kamu bisa berlatih dengan mulai mengajak kenalan orang disekelilingmu atau bertanya kepada pembicara mengenai topik seminar yang sedang dibahas. Dengan berlatih seperti itu kamu akan meningkatkan percaya diri kamu dan pastinya kamu akan mulai berani untuk menunjukkan diri di tengah orang banyak.

 

Setiap mengikuti seminar pasti kamu akan mendapatkan sebuah penghargaan dari penyelenggara acara. Penghargaan tersebut biasanya dalam bentuk sertifikat yang diberikan sebagai bentuk atau pertanda bahwa kamu benar-benar mengikuti seminar tersebut. Akan tetapi sertifikat tidak hanya berakhir sebagai bukti kamu pernah mengikuti seminar saja loh! Sertifikat banyak sekali kegunaannya, kamu dapat menggunakan sertifikat sebagai penambah poin atau nilai kamu, sebagai bukti pengalaman, dan tentu saja sertifikat dapat kamu gunakan saat kamu ingin melamar pekerjaan di sebuah perusahaan, biasanya perusahaan akan melihat sertifikat yang kamu miliki dan sertifikat bisa menjadi nilai penambah peluang kamu  untuk masuk ke perusahaan yang kamu tuju. Lalu di Binus jika kamu mengikuti seminar atau berpartisipasi dalam acara kampus, kamu bisa mendapatkan poin tambahan untuk Student Activity Transcript kamu loh, poin ini sangat dibutuhkan sebagai syarat utama agar kamu bisa mengajukan skripsi di akhir tahun kuliahmu.

 

Mengikuti banyak seminar dan acara kampus tentu membuat kamu engga bosan berada di kampus. Seminar atau acara di kampus lebih sering diadakan oleh himpunan jurusan atau organisasi kemahasiswaan dibandingkan oleh kampus itu sendiri. Biasanya himpunan atau organisasi membuat seminar sesuai dengan bidangnya masing-masing, dan acaranya pasti sangat ramai dan meriah. Nah, mengikuti himpunan atau organisasi kemahasiswaan bisa menjadi kegiatan yang asik dan seru banget buat kamu yang ingin memiliki banyak kegiatan di kampus selain belajar. Buat kamu yang ingin mendalami mengenai jurusan yang kamu ambil, kamu bisa bergabung ke himpunan jurusan kamu.

 

Di himpunan jurusan kamu akan diajarkan lebih detail mengenai jurusan kamu. Binus memiliki lebih dari 10 himpunan jurusan. Kamu akan bertemu dengan teman-teman dari jurusan yang sama sehingga kamu bisa menambah relasi kamu dan tentunya kamu bisa dengan mudah mengerjakan tugas dengan teman-teman sejurusan kamu. Di himpunan jurusan pasti kamu akan bertemu dengan senior-senior dari jurusan kamu, disini kamu bisa memanfaatkannya untuk menambah pengetahuan, dan meminta saran bagaimana menghadapi perkuliahan jika kamu seorang mahasiswa baru. Kamu juga bisa memanfaatkan himpunan jurusan untuk meminta materi-materi kuliah yang akan kamu temui ke senior kamu, jadi kamu bisa mempelajari mata kuliah itu terlebih dahulu sebelum kamu mendapatkan mata kuliah tersebut. Himpunan jurusan pastinya berhubungan langsung dengan para akademisi di kampus, karena himpunan jurusan merupakan wadah pendukung potensi akademik mahasiswa. Dengan bergabung himpunan jurusan, kamu pasti akan bertemu dengan para dosen dari jurusan kamu, hal ini bisa membuat kamu jadi akrab dengan mereka, kamu juga bisa dengan mudah untuk mendapatkan akses belajar dan mendapatkan saran akademis dari mereka.

 

Jika kamu ingin mengasah kemampuan kamu diluar jurusan yang kamu pilih, kamu bisa ikut organisasi kemahasiswaan. Binus memiliki banyak organisasi kemahasiswaan dengan berbagai bidang. Bagi kamu pecinta kegiatan fisik dan olahraga, kamu bisa bergabung ke organisasi kemahasiswaan dalam bidang olahraga. Ada organisasi keolahragaan mulai dari basket, futsal, volley, bulu tangkis, tennis meja, hapkido, dan masih banyak lagi. Kemudian jika kamu ingin mengasah kemampuan berbahasa kamu, ada organisasi kemahasiswaan berlatar belakang Bahasa. Untuk organisasi kebahasaan, ada yang dinamakan BNEC (Bina Nusantara English Club), BNMC (Bina Nusantara Mandarin Club), dan Nippon Club atau organisasi yang berlatar belakang Jepang. Dalam organisasi kebahasaan ini kamu tidak hanya diajarkan Bahasa saja, kamu juga akan diajarkan budaya dari negara yang bersangkutan, tata bahasanya, mempelajari sejarahnya dan lain-lain.

 

Setiap hari jumat, Binus memberikan jam kosong dari jam 11.00 hingga jam 1.20 untuk mahasiswanya. Pada jam tersebut diberikan waktu kepada mahasiswa untuk mengikuti kegiatan keagamaan, untuk itu di Binus juga ada organisasi kemahasiswaan dalam bidang keagamaan. Buat kamu yang ingin memperdalam ilmu agama, kamu bisa banget bergabung ke organisasi keagamaan, dalam organisasi ini pastinya kamu akan bertemu dengan orang-orang yang memiliki ilmu agama yang baik dan kamu bisa belajar memperdalam ilmu dengan teman-teman satu organisasi kamu. Nah yang terakhir ada nih organisasi kemahasiswaan buat kamu yang senang dengan bidang seni dan media! Buat kamu yang senang bermain music atau bernyanyi, kamu bisa banget join ke organisasi kemahasiswaan BDM (Bersama Dalam Musik), yang merupakan organisasi buat kamu yang senang bernyanyi atau bermain musik. Jika kamu senang dalam ber-acting, kamu bisa bergabung ke organisasi ST Manis atau Seni Teater Mahasiswa Bina Nusantara, organisasi ini merupakan organisasi teater di Binus untuk kamu yang ingin belajar atau senang dalam ber-acting.

 

Selain itu, ada juga organisasi tari atau yang biasa kita sebut STAMANARA. Banyak sekali jenis tarian yang bisa kamu pelajari di Stamanara, kamu bisa mengasah hobi menari kamu dengan bergabung di Stamanara. Buat kamu yang senang dalam bidang fotografi, kamu bisa banget nih bergabung ke KLIFONARA atau Klub Pecinta Fotografi Bina Nusantara. Untuk bergabung ke Klifonara kamu engga butuh kamera canggih untuk memfoto, kamu bisa menggunakan kamera handphone kamu atau kamera apapun yang kamu miliki, karena Klifonara merupakan organisasi pecinta fotografi, bukan organisasi pecinta kamera. Klifonara setiap bulannya juga mengadakan hunting foto ke berbagai tempat untuk menambah kemampuan kamu dalam teknik pengambilan gambar. Lalu, untuk kamu yang suka mengenai bidang broadcasting, mau terjun langsung dan belajar lebih dalam lagi mengenai bidang broadcasting kalian bisa bergabung ke BinusTV Club. Organisasi ini merupakan organisasi kemahasiswaan yang bergerak di bidang broadcasting, dimana organisasi ini di kontrol oleh BinusTV yaitu sebuah TV kampus di Binus yang berbasis streaming. Di BinusTV Club kamu akan diajarkan bagaimana proses dalam siaran televisi, kamu bisa belajar sekaligus praktek langsung dalam menjalankan program televisi. Ada peralatan yang bisa kamu cobain langsung di studio BinusTV, dan studio ini sangat terbuka untuk kamu yang ingin belajar. Kamu bisa melihat langsung proses berjalannya suatu program baik melalui Master Control Room atau di studionya langsung. Selain membantu berlangsungnya program, anggota BinusTV Club juga membuat acara untuk kampus seperti seminar, acara-acara sosial dan kunjungan ke berbagai media.

Seperti yang sudah kamu ketahui, banyak sekali manfaat dari menjadi anggota organisasi kemahasiswaan. Selain mengasah pengetahuan kamu dan menjalani hobi, kamu juga bisa mendapat pengalaman yang banyak saat menjadi anggota di organisasi tersebut, pengalaman tersebut tidak hanya berlaku saat kuliah saja. Pengalaman tersebut akan berlaku sepanjang masa dan dapat menjadi faktor pendukung kamu untuk mencari pekerjaan di masa mendatang.  Kemudian kamu juga bisa mengasah leadership kamu loh! Jiwa kepemimpinan sangat dibutuhkan untuk kamu para mahasiswa, di dalam organisasi kamu pasti akan bergabung ke dalam kepanitiaan dan menjalankan berbagai acara. Hal ini sangat membantu kamu dalam membangun jiwa kepemimpinan kamu, buat kamu yang awalnya pemalu dan susah bersosialisasi, kamu akan merasakan perubahaan saat kamu mulai menjalankan berbagai program acara. Tentunya dengan bergabung dengan organisasi kamu akan belajar mengenai ‘Time Management’ atau bagaimana cara mengatur waktu kamu. Bergabung dengan organisasi memang akan membuat hidup kamu 90% lebih sibuk dari sebelumnya, tapi kamu akan belajar banyak dan menemukan keluarga baru dari organisasi tersebut.

 

Nah, banyak sekali kan kegiatan yang bisa kamu lakukan di kampus selain ‘ngampus’ ? dari mulai mengerjakan tugas bersama teman-teman, mengikuti acara yang diadakan kampus, sampai menjadi anggota dari himpunan jurusan atau organisasi kemahasiswaan. Semua hal yang kamu lakukan akan memiliki manfaat yang sangat berguna untuk kamu di masa depan. Dari pada menjadikan dirimu sebagai mahasiswa ‘kupu-kupu’ atau kuliah pulang-kuliah pulang, akan lebih seru jika kamu mencari kesibukan di kampus. Tidak ada yang perlu di sesali jika menjadi sibuk di kampus, akan banyak kenangan yang kamu kumpulkan jika kamu lebih banyak menghabiskan waktu-mu di kampus. Mulai sekarang, yuk kita memperbanyak kegiatan di kampus, ikuti berbagai program di kampus dan jadilah mahasiswa yang aktif!

Rischa Ria Retiana – 2101666535