Pojok Kampus Binus Alam Sutera yang “INSTAGRAMABLE”
Pernah dengar istilah Instagramable? Instagramable baru baru ini menjadi perbincangan netizen milenial yang berlomba-lomba menjadikan suatu tempat sebagai objek atau latar belakangn foto yang kemudian menjadi feed bagi page Instagram mereka.
Bangunan BINUS yang kerap kali dinilai memiliki karakteristik yang menarik seringkali digunakan sebagai saran foto, pencahayaan yang mendukung dengan bentuk jendela yang terbilang unik, tembok polis bahkan bentuk bangunannya sendiri bias menjadi objek arsitektur yang menarik dalam Instagram.
Pengambil gambar didalam dan diluar kampus mampu menarik perhatian mengenai bentuk Gedung dan bahkan segi dekorasi yang memiliki ciri khas tersendiri sehingga orang yang bukan mahasiswa BINUS pun akan mengetahui bahwa foto tersebut diambil disekitar BINUS. Sampai akhirnya, hal tersebut menjadi daya Tarik tersendiri bagi para pencinta dunia seni fotografi. Bahkan tidak sedikit yang datang ke kampus BINUS Alam Sutera untuk hunting beberapa foto dari berbagai angle demi kepentingan hasrat dalam dunia fotografi yang terpenuhi.
Menjadi mahasiswa BINUS Alam Sutera terdapat keuntungan tersendiri terlebih pada mahasiswa BINUS Alam Sutera pencinta seni, karena mahasiswa (internal) tidak perlu meminta izin resmi untuk dapat mengambil gambar didalam kampus terkecuali jika menggunakan peralatan professional dan mengharuskan memakai fasilitas kampus atau harus melibatkan pihak kampus dalam melaksanakan pengambilan gambar.
Writer : Kania Diandra
Comments :